Nani akan diberikan kenaikan gaji yang besar dari Manchester United untuk mengabaikan ketertarikan dari Italia pada dirinya.
Manchester United langsung bergerak cepat untuk mengamankan jasa Luis
Nani dari kejaran klub-klub raksasa Italia. Setan Merah siap memberikan
Nani kontrak baru dengan kenaikan gaji yang cukup signifikan.
Sebelumnya,
Inter Milan, Juventus dan AC Milan disebut media-media Inggris akan
coba mendatangkan Nani pada musim panas 2012 mendatang. Trio raksasa
Italia itu sangat yakin Nani akan mencoba tantangan baru di Serie A.
Pasalnya, pemain 24 tahun ini telah menghabiskan empat tahun terakhir
kariernya di Inggris.
Kedatangan Ashley Young ditambah masih bercokolnya sayap Antonio Valencia dan Ryan Giggs membuat Nani harus berbagi tempat di starter Setan Merah. Sumber di Italia meyakini Nani bisa direkrut dari Man United dengan tebusan 30 juta euro.
Man United pun langsung mengambil langkah cepat usai menangani kabar ini. Menurut The Sun,
kubu Setan Merah siap menaikkan gaji Nani dari 90.000 euro per pekannya
menjadi 130.000 euro. Gaji ini akan setara dengan gaji duet bek senior,
yakni Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand.
Man United juga siap menawarkan
perpanjangan kontrak baru selama 4 tahun kepada pemain asal Portugal
tersebut. Kontrak lama Nani sendiri baru akan berakhir pada 18 bulan
mendatang.
Nani telah gabung dengan MU sejak 2007 lalu.
Penampilannya terus berkembang dengan positif dari tahun ke tahun. Musim
ini, Nani sudah tampil dalam 16 pertandingan dengan torehan 5 gol.
Para petinggi Old Trafford percaya bahwa Nani masih bisa berkembang
dalam jalur yang sama dengan bintang lama mereka, Cristiano Ronaldo.
No comments:
Post a Comment